Persiapan mepet selalu menjadi alasan pelatih pelatih timnas Indonesia U-22 Aji Santoso. Karena persiapan yang hanya tiga hari dan kondisi pemain mengalami penurunan, timnas dibantai Malaysia 0-6 dalam laga uji coba di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (27/7).
"Persiapan tim sangat mendadak karena hanya memiliki waktu latihan tiga hari sebelum bertanding. Kondisi fisik pemain tidak sebagus seperti saat tampil di kualifikasi Piala Asia," ungkap Aji.
Hanya, alasan persiapan mepet terlalu mengada-ada. Pasalnya, tim dipersiapkan untuk menghadapi turnamen Java Cup yang akhirnya gagal digelar karena Galatasaray dan Everton membatalkan keikutsertaannya. Bila tampil di turnamen itu, timnas tentu sudah dipersiapkan jauh-jauh hari. Karena itu agak mengejutkan bila Aji hanya memiliki persiapan tiga hari.
"Selain itu, empat pemain inti tak bisa bermain. Kondisi para pemain drop setelah 10 hari tidak latihan karena libur usai kualifikasi Piala Asia," jelasnya.
Menariknya, Malaysia yang menjadi lawan timnas juga bukan tim utama. Menurut pelatih Malaysia, Om Kim Swee, timnya dipersiapkan untuk SEA Games 2013. Sedangkan tim utama menjalani uji coba melawan Arsenal, 24 Juli lalu. Mereka juga akan melakukan uji coba melawan Manchester City.
"Ada 8 pemain senior di tim ini. Tapi selebihnya pemain U-22 ditambah 2 pemain asing. Di antara mereka, 10 pemain diproyeksikan untuk SEA Games. Hanya proses pemilihan masih membutuhkan waktu panjang," ujar Om Kim Swee.
Sumber: http://www.bolalob.com/bola/nasional/timnas/berita-persiapan-mepet-jadi-alasan-aji-santoso-14182